Senin, 09 November 2015

Dialog Interaktif di Instansi Swasta PT. Saraswati















BNNK - Touna -2015

Touna - Bertempat di Gudang PT. Saraswati, BNN Kabupaten Touna melaksanakan kegiatan Dialog Interaktif kepada sekitar 30 orang karyawan dan karyawati yang merupakan gabungan dari beberapa Divisi yang ada di Perusahan Pengolah Kelapa PT. Saraswati Desa Mantangisi Kec. Ampana Tete. Sabtu 07 November 2015

Dialog Intraktif ini menghadirkan 2 Narasumber yang pertama oleh Kepala BNN Kabupaten dan yang kedua oleh Bapak Trisno Puji Hartono S.Pi, M.Si dari Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten.

Kepala BNN dengan membawakan materi Hidup Sehat Bagi Pekerja Tanpa Narkoba, dan Pak Puji menbawakan materi bertemakan "Peran Dinas Nakertrans terhadap Pekerja agar tidak terjadi korban Narkoba"

Kegiatan ini di buka Oleh Bapak Sugiharto selaku General Manager (GM) PT. Saraswati, dalam sambutannya dia menyinggung sedikit tentang penggunaan Alkohol dalam Perusahaannya kepada BNN, bahwa Alkohol tersebut digunakan untuk Sanitasi Produk yang dalam artian Kandunganya 90% keatas dimana dengan kadar yang tinggi tersebut di harapkan kuman dan bakteri yang ikut ke dalam satu produk bisa mati, Sugiharto juga mengingatkan kembali kepada para pegawainya baik yang baru maupun lama, bahwa Alkohol yang ada di Perusahaan ini sangat tidak di anjurkan untuk di bawa pulang secara diam diam yang kemudian dikonsumsi, karena dampak Alkohol ini sangat ahli dalam merusak Ginjal jika tertelan manusia.




(BNNK-Ndy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar